Definisi MSDS [Material Safety Data Sheet]

MSDS [material safety data sheet], atau yang dikenal juga sebagai lembar data keselamatan produk atau PSDS [Product Safety Data Sheet], merupakan dokumen yang berisikan berbagai informasi terkait petunjuk keselamatan dan kesehatan pada saat penggunaan dan penanganan suatu bahan kimia atau produk tertentu. Fungsinya adalah memberikan panduan kepada pengguna serta petugas kesehatan darurat mengenai potensi bahaya dan cara pengendalian yang aman terhadap zat kimia atau material tersebut.

Dalam MSDS, terdapat sejumlah informasi penting, seperti spesifikasi bahan kimia, langkah-langkah pertolongan pertama, tingkat toksisitas, dampak terhadap kesehatan, serta efek terhadap lingkungan. Selain itu, dokumen ini juga memberikan instruksi terkait cara penanganan, penyimpanan yang aman, perlengkapan pelindung diri yang diperlukan, metode pembuangan yang tepat, dan prosedur penanganan untuk kejadian tumpahan bahan kimia.

MSDS memegang peranan penting dalam memastikan keselamatan dan kesehatan dalam penggunaan serta penanganan bahan kimia. Dokumen ini tidak hanya menjadi panduan bagi pengguna langsung, tetapi juga menjadi sumber informasi vital bagi petugas kesehatan dan lingkungan yang terlibat dalam situasi darurat atau keadaan yang memerlukan penanganan khusus terhadap bahan kimia tertentu. Dengan demikian, MSDS memiliki peran yang krusial dalam menjaga keselamatan dan kesehatan manusia serta lingkungan.

Struktur Format Isi MSDS

Aturan struktur dan format tata letak informasi yang terkandung di dalam MSDS, harus sesuai dengan The Globally Harmonized System of Classification and Labelling of Chemicals.
Berdasarkan kesepakatan internasional, MSDS harus terdiri dari 16 format bagian yang telah disertai dengan substansi khusus, MSDS harus melampirkan skenario yang berisi pemaparan dari substansi khusus tersebut. Berikut uraian 16 bagian format dan struktur yang dimaksud.

BAGIAN 1: Identifikasi Bahan/Campuran dan Perusahaan/Usaha

Bagian ini memberikan informasi mengenai pengenalan produk, penggunaan yang relevan, serta detail pembuat MSDS dan nomor telepon darurat yang dapat dihubungi.

BAGIAN 2: Identifikasi Bahaya

Di bagian ini, diklasifikasikan bahaya yang terkait dengan bahan atau campuran tersebut, termasuk elemen label dan bahaya lain yang mungkin muncul.

BAGIAN 3: Komposisi/Informasi Tentang Kandungan Bahan

Memberikan informasi mengenai zat dan campuran yang terdapat dalam bahan tersebut.

BAGIAN 4: Tindakan Pertolongan Pertama

Berisi deskripsi tindakan pertolongan pertama, gejala yang mungkin muncul, dan indikasi pertolongan medis serta perawatan khusus yang diperlukan.

BAGIAN 5: Tindakan Pemadaman Kebakaran

Menyajikan media pemadam yang sesuai, bahaya khusus yang mungkin muncul, dan saran untuk petugas pemadam kebakaran.

BAGIAN 6: Tindakan Release yang Tidak Disengaja

Memberikan petunjuk untuk tindakan pencegahan dan penanganan dalam situasi pelepasan yang tidak disengaja, termasuk prosedur pembersihan.

BAGIAN 7: Penanganan dan Penyimpanan

Berisi tindakan pencegahan untuk penanganan yang aman, kondisi penyimpanan yang sesuai, dan penggunaan akhir khusus bahan tersebut.

BAGIAN 8: Kontrol Pemaparan/Perlindungan Pribadi

Memberikan parameter kontrol dan perlindungan yang diperlukan terhadap paparan bahan kimia.

BAGIAN 9: Sifat Fisik dan Kimia

Informasi mengenai sifat fisik dan kimia dasar dari bahan tersebut.

BAGIAN 10: Stabilitas dan Reaktivitas

Menyajikan informasi tentang reaktivitas, stabilitas kimia, dan kemungkinan reaksi berbahaya yang terkait dengan bahan tersebut.

BAGIAN 11: Informasi Toksikologis

Memberikan informasi mengenai efek toksikologi dari bahan tersebut.

BAGIAN 12: Informasi Ekologi

Berisi informasi tentang toksisitas, kekokohan, degradabilitas, dan efek terhadap lingkungan lainnya dari bahan tersebut.

BAGIAN 13: Pertimbangan Pembuangan

Memberikan metode pengolahan limbah yang tepat.

BAGIAN 14: Informasi Transportasi

Memberikan informasi terkait transportasi bahan tersebut.

BAGIAN 15: Informasi Pengaturan

Menyajikan peraturan dan perundang-undangan khusus terkait keselamatan, kesehatan, dan lingkungan yang berlaku untuk bahan tersebut.

BAGIAN 16: Informasi Lainnya

Berisi informasi tambahan, seperti tanggal revisi MSDS terakhir. Dengan struktur yang jelas dan terperinci, MSDS bertujuan untuk memberikan panduan yang lengkap bagi pengguna dalam memahami dan mengelola risiko yang terkait dengan penggunaan bahan kimia.

Berikut adalah daftar 13 pilihan jenis senyawa gas dalam clean agent fire suppression system yang tersedia dalam berbagai merek produk yang diproduksi oleh beberapa produsen kimia bahan pemadam kebakaran. Setiap jenis senyawa gas clean agent memiliki karakteristik, penggunaan, penanganan, dan pengendalian yang berbeda.

Informasi terkait dapat ditemukan dalam Material Safety Data Sheet (MSDS) masing-masing produk, yang menjelaskan secara detail tentang sifat-sifat kimia, prosedur keselamatan, dan tindakan pencegahan yang harus diambil saat menggunakan, menangani, dan mengendalikan gas clean agent tersebut.

MSDS HFC-227ea

MSDS FK-5-1-12

MSDS HFC-125

MSDS HFC-23

MSDS HFC-23fa

MSDS HCFC-124

MSDS HCFC-BLEND A

MSDS HCFC-BLEND B

MSDS FIC-13I1

MSDS IG-01

MSDS IG-55

MSDS IG-541

MSDS IG-100

Berapa Harga Isi Ulang Refilling Clean Agent Gas

Harga yang disebutkan sudah termasuk DISKON tetapi belum termasuk PAJAK. Untuk mendapatkan penawaran harga terbaik, terutama untuk pembelian dalam JUMLAH BESAR, kami mengundang Anda untuk menghubungi tim Penjualan kami langsung. Kami dengan senang hati akan memberikan informasi lebih lanjut dan membantu Anda dengan kebutuhan khusus yang Anda miliki.

Novec-1230 (FK-5-1-12)

Rp. 890.000
  • Kidde Fire System – 3M™
  • Zero ODP [Ozone Depletion Potential]
  • Colorless, with low odor and no particulate
  • Electrically non-conductive and non-corrosive
  • UL Listed, ULC Listed, and FM Approved
PROMO TERBATAS

FM-200® (HFC-227ea)

Rp. 800.000Spesial Bulan ini
  • Kidde Fire System
  • Zero ODP [Ozone Depletion Potential]
  • Clean, no residue to clean up
  • Electrically non-conductive and non-corrosive
  • UL Component Recognized, FM Approved

MH-125®

Rp. 1.100.000
  • Waysmos®
  • Zero ODP [Ozone Depletion Potential]
  • Colorless liquefied gas, clean and no residue
  • Electrically non-conductive and non-corrosive
  • UL Recognized

FE-36™

Rp. 900.000
  • DuPont™
  • Zero ODP [Ozone Depletion Potential]
  • Clean, no post-fire cleanup.
  • Electrically non-conductive
  • UL Listed

HALOTRON® I

-
  • American Pacific Corporation
  • Zero ODP [Ozone Depletion Potential]
  • Clean and safe
  • Electrically non-conductive and non-corrosive
  • UL Listed, ULC Listed

ARGONITE®

-
  • Waysmos®
  • Zero ODP [Ozone Depletion Potential]
  • Colorless liquefied gas, clean and no residue
  • Electrically non-conductive and non-corrosive
  • UL Recognized
LAYANAN JASA KAMI

Our Serivices Provide Integrated Solutions

Isi Ulang Refilling Clean Agent Gas

Isi Ulang Refilling Clean Agent Gas

Melayani refilling isi ulang clean agent gas fire suppression: FM-200 (HFC-227ea), EFKA 5112, Novec-1230 (FK-5-1-12), Inergen, Argonite, RF-36 (HFC-236fa), dan CO2 System.

Pemasangan Instalsi Fire Suppression

Pemasangan Instalsi Fire Suppression

Melayani Jasa instalasi fire suppression system. Tim profesional kami menjamin pemasangan yang cepat, ramah lingkungan, dan sesuai standar tertinggi mulai dari perencanaan sistem hingga testing & commissioning.

Hydrostatic Testing

Hydrostatic Testing

Melayani jasa hydrotest tabung Fire Suppression yang wajib dilakukan setiap 5 tahun sekali untuk memverifikasi kekuatan dan keandalan semua komponen yang bekerja di bawah tekanan sesuai dengan standar CGA [Compressed Gas Association].

Service & Maintenance Fire Suppression

Service & Maintenance Fire Suppression

Jasa service dan maintenance Fire Suppression Systems sesuai prosedur NFPA dan standar pabrikan untuk semua merek. Layanan kami mencakup inspeksi dan testing harian, bulanan, 6 bulanan, tahunan, 2 tahunan, dan 5 tahunan.

Baca juga artikel lainnya:

Perbedaan FM-200 dan Novec-1230

Saat ini, ada banyak insinyur (Fire Engineer) yang hanya...

Pengujian Tekanan dan Puff pada Pipa Fire Suppression Systems

Halo pembaca yang budiman! Apakah Anda pernah berpikir tentang...

Instalasi Pemipaan Gaseous Agent Fire Suppression Systems

Dalam dunia proteksi kebakaran, Gaseous Agent Fire Suppression Systems...

Cara Menghitung Kebutuhan Gas FM-200 Menurut Standar NFPA 2001 Edisi 2022

Apakah masih ada yang menggunakan rumus "Volume x 0,5463"...

Approval & Certification Clean Agent Gas FM-200 Fire Suppression System

KIDDE - FENWALDengan lebih dari satu abad pengalaman sejak...

MSDS Gas Clean Agent Fire Suppression System Semua Merek Lengkap

Definisi MSDS [Material Safety Data Sheet] MSDS [material safety...

Let’s Start a Cool Project
Together